Profil Perusahaan

Profil Perusahaan

BPR Bapuri adalah Bank swasta yang memiliki nama PT. Bank Perekonomian Raykat Bapuri (BAPURI). PT BPR Bapuri berdiri pertama kali pada tahun 1960 dengan nama BAPPURAB dan dikelola oleh puranawirawan ABRI. Pada awal berdirinya PT BPR BAPURI hanya melakukan operasi simpan pinjam. PT BAPPURAB berganti nama PT BAPPURI pada tahun 1974. Pada tahun 1975-1994 BAPPURI dikelola oleh Koperasi Mitra Duta dan melakukan pelayanan tidak hanya pada purnawirawan ABRI tetapi juga memperluas jangkauan kepada masyarakat. Pada tahun 1994 Koperasi Mitra Duta digantikan oleh pemegang saham baru yaitu Bapak Hokky Gonarta karena Koperasi Mitra Duta mengalami kekurangan dana. Bapak Hokky Gonarta hingga saat ini masih merupakan pemegang saham utama dan tetap menjadi Komisaris Utama pada PT BPR BAPURI.

VISI MISI PT BPR BAPURI

Visi

  • Menjadi bank perekonomian rakyat yang tumbuh dengan sehat, aman, terpercaya, dan bermanfaat.
  • Menjadi bank perekonomian rakyat yang berdaya saing tinggi dan berkembang secara sehat.

Misi

Memberikan pelayanan jasa keuangan dengan menyediakan produk jasa yang baik, dengan harga yang wajar, kejujuran yang penuh, integritas, beretika di segala bisnis.